FBPixel

Jenis Promo Bikin Laris Manis

Ditulis pada 29 Ogo 2022 oleh

Jenis Promo Bikin Laris Manis

Jenis Promo Bikin Laris Manis – Promosi adalah salah satu aktivitas penting dalam dunia pemasaran. Tujuan dari kegiatan promosi adalah untuk menarik minat pelanggan sehingga mau membeli produk atau jasa yang ditawarkan. 

Untuk melakukan promosi produk atau jasa, tentu saja pelaku usaha harus memiliki strategi yang jelas untuk meningkatkan penjualan. Misalnya menggunakan strategi promosi secara langsung. 

Adapun strategi promosi langsung dapat dilakukan dengan menggunakan berbagai media. Mulai dari promosi atau penjualan produk secara langsung, penjualan jarak jauh (telemarketing), hingga menggunakan media sosial. Dari ketiganya, strategi promosi langsung menggunakan teknik pemasaran di media sosial atau media digital adalah yang paling cocok digunakan saat ini.

Selain lebih murah, promosi melalui media digital juga dianggap lebih efektif, lebih cepat, dan lebih tidak terbatas dibandingan dengan jenis promosi lainnya. Di media sosial, pelaku usaha atau perusahaan dapat menjalin interaksi secara luas dengan berbagai kalangan, dengan biaya yang murah dan visibilitas yang tinggi.

Berikut ini adalah beberapa Jenis Promo Bikin Laris Manis yang dapat dilakukan untuk produk online atau nyata agar lebih banyak menarik pelanggan: 

  1. Diskon Member

    Jenis diskon satu ini merupakan suatu model yang ditujukan untuk mempertahankan loyalitas pelanggan.

    Sebuah brand biasanya akan mengeluarkan kartu atau kupon keanggotaan (member) dan dengan membayar harga tertentu pemilik kartu tersebut akan mendapatkan potongan harga untuk setiap transaksi mereka.

    Program ini bisa juga diterapkan dengan cara lain seperti dengan membawa sejumlah struk pembelian seseorang bisa mendapatkan diskon untuk transaksi selanjutnya.
  2. Cashback

    Memberikan cashback adalah salah satu jenis diskon, namun yang membedakannya adalah pelanggan mendapatkannya setelah melakukan transaksi dalam jumlah tertentu.

    Ini merupakan salah satu cara untuk membuat pelanggan tertarik membuat transaksi dalam jumlah besar.
  3. Diskon Buy One Get One (BOGO)

    Penggunaan kata gratis merupakan strategi promosi yang paling banyak disukai konsumen. Cukup dengan menggunakan kata ajaib itu Anda dapat mendatangkan lebih banyak konsumen.

    Kalimat “beli satu, gratis satu” lebih menggiurkan pelanggan dibanding diskon 50% meskipun kedua konsep tersebut memiliki nilai potongan yang sama.
  4. Diskon Bundle

    Diskon bundle merupakan salah satu model dan jenis-jenis diskon yang dapat membuat penjualan laris. Ini merupakan strategi untuk membuat pelanggan mencoba produk yang baru.
  5. Diskon Transaksi Pertama

    Banyak pedagang online yang menggunakan jenis diskon ini untuk menggaet pelanggan agar mau mencoba melakukan transaksi di toko mereka.

    Ini adalah langkah yang tepat jika kamu baru memulai bisnis dan belum mendapatkan kepercayaan pelanggan.

Demikianlah penjelasan mengenai jenis-jenis diskon yang bikin laris manis, semoga bermanfaat!

Bahasa Melayu